Lindungi File Anda dengan AxCrypt - Punya file atau folder penting dikomputer yang tidak ingin dibuka oleh orang lain? Jangan khawatir, ada aplikasi yang dapat melindungi file atau folder penting anda dengan cara mengenkripsi atau mempassword file atau folder anda, software tersebut adalah AxCrypt. Dengan AxCrypt  file atau folder anda akan aman dari tangan-tangan jahil yang ingin membuka atau melihat  file atau folder penting anda. 


Dengan menggunakan 128-bit AES encryption dan SHA-1 algorithms, membuat file atau folder semakin aman dan susah untuk dijebol. Penggunaannya pun sangat mudah, setelah instalasi selesai, isikan email anda untuk meregistrasi (jika anda ingin registrasi). Selanjutnya, buka folder yang anda ingin enkripsi lalu klik kanan dan pilih "AxCrypt" lalu pilih "Encrypt". Isikan password yang anda inginkan, lalu ulangi password yang telah anda isikan sebelumnya, lalu klik "OK". Setelah enkripsi folder atau file selesai, maka akan membentuk ekstension baru yaitu .axx. 


Untuk membuka file atau folder yang telah di enkripsi dibutuhkan password yang telah anda masukkan sebelumnya. Mudah bukan, sekarang file atau folder penting anda aman dari tangan-tangan yang tidak bertanggung jawab.



Download AxCrypt
Ukuran File: 3.20 MB
Operating System: Windows 7, Vista, and XP
Harga: Free


Post a Comment

  1. Absolutely flawless design for a blog. I am giving my first comment here though
    I have been reading it for past few weeks. The data presented here are relevant and
    precise I think. You should be concentrating more on the outlay. Good job though.
    AxCrypt

    ReplyDelete

Berkomentarlah dengan bijak...!!!

 
Top